Polisi yakin bahwa efek samping dari obat mungkin menjadi penyebab kecelakaan mobil Kim Joo Hyuk.
Orang dalam mengatakan kepada DongA Ilbo bahwa aktor tersebut telah mengonsumsi obat 'A' sekali setiap hari, dan memiliki jangka waktu satu bulan. Dia tampaknya telah mendapatkannya dari dokter kulit, dan ini digunakan untuk kondisi kulit. Namun, efek samping obat termasuk kantuk, sakit kepala, dan kelelahan. Pada kasus yang parah, dapat menyebabkan kejang, dyskinesia, kehilangan arah, dan syok parah.
Agencynya mengatakan bahwa tidak ada obat yang diminumnya secara teratur dan bahwa dia tidak memiliki masalah kesehatan. Menurut agencynya, Kim Joo Hyuk dijadwalkan menemui managernya di rumah sakit yang memberinya resep obatnya. Juga sudah dikonfirmasi bahwa ia menelepon rumah sakit 2 jam sebelum kecelakaan.
Keluarga Kim Joo Hyuk telah meminta penyelidikan ke rumah sakit tersebut. Rumah sakit tersebut mengatakan, "Kim membuat janji untuk hari itu tapi tidak datang. Kulitnya di rawat di sini tapi tidak melakukan hal lain."
Hasil otopsi akan keluar dalam seminggu.
Source.1
0 komentar:
Posting Komentar
Cingudeul Jangan Lupa tinggalkan Komentarnya ya, biar admin semakin semangat nge Blog ^_^