Buat cingudeul yang berniat nonton konser super junior nanti waspadalah dengan penipuan Tiket Super Show 4 yang dipastikan akan marak terjadi.Jangan percaya jika ada yang menawarkan tiket mahal dengan iming-iming bisa masuk backstage, tiket Super VVIP, atau meet and greet. Karena promotor tidak pernah menjual tiket-tiket tersebut.

Kuatir dengan peredaran tiket ilegal, pihak Showmaxx Entertainment, promotor konser Super Show 4 Jakarta, mengirimkan e-mail sebagai berikut :

“Pemberitahuan ini bertujuan untuk menginformasikan bahwa kami tidak pernah mengadakan kerjasama apapun dengan pihak ketiga manapun untuk penjualan tiket dalam jumlah besar. Kami tidak pernah menandatangani suatu perjanjian apapun untuk menjual tiket dengan pihak ketiga, kecuali untuk dua fanbase terbesar yang ditunjuk untuk mengkoordinasikan penjualan tiket bagi fans di luar JABODETABEK dan fans luar negeri dengan HARGA ORIGINAL sesuai dengan seating plan dan harga tiket resmi yang telah kami umumkan".

“Kami tidak bertanggungjawab atas kerugian yang terjadi pada pihak mana pun yang membeli tiket dari pihak–pihak yang tidak resmi atau tidak bertanggungjawab".

“Permasalahan ini telah menjadi perhatian kami dan menjadi prioritas utama kami saat ini karena fans merupakan prioritas utama kami. Kami tidak pernah mengeluarkan seating plan lain atau harga tiket selain daripada yang di bawah ini:

1.Super Box and Super Fest (free standing) – Rp 1,700,000 (USD 150)

2.Junior VIP Seat (numbered seating) – Rp 1,400,000 (USD 150)

3.Super VIP Seat (numbered seating) – Rp 2,000,000 (USD 212)

4.Super Sky Seat (numbered seating) – Rp 1,000,000 (USD 106)

5.Junior Sky Seat (free seating) – Rp 500,000 (USD 53)

“Tidak ada tiket SUPER VVIP dengan harga Rp 4.000.000,- (USD 400) atau tiket VIP yang melebihi harga yang disebutkan diatas. Tidak akan ada juga PASS BACKSTAGE yang dijual. Selanjutnya, kami juga tidak pernah menawarkan paket meet & greet, paket tour apapun atau keistimewaan lainnya".

“Kami merupakan pihak yang berwenang untuk menjual dan mengeluarkan setiap tiket. Oleh karena itu, segala bentuk penjualan ilegal selain dari pihak yang ditunjuk akan dianggap TIDAK SAH dan promotor secara hukum memiliki hak penuh untuk menghentikan kegiatan tersebut".

“Kami dengan ini meminta penjual-penjual ilegal untuk berhenti menjual dan menawarkan tiket melalui media sosial apapun dan melalui jalur apapun. Jika tindakan tersebut terus berlanjut, kami akan mengambil tindakan hukum sesuai dengan peraturan hukum yang berlaku".

“Apabila ada suatu tindakan yang mencurigakan, mohon hubungi kami di:+6221 – 32700604".


Penjualan tiket Super Show 4 yang resmi baru dibuka pada 7 April 2012 mendatang di Twin Plaza Hotel, Slipi-Jakarta.





Source.Tabloid Bintang

0 komentar:

Posting Komentar

Cingudeul Jangan Lupa tinggalkan Komentarnya ya, biar admin semakin semangat nge Blog ^_^

 
Widipedia Korea © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top